#liputandiskominfo
Dalam upaya pencegahan dan pengendalian Covid-19, dilakukan vaksinasi Covid-19. Sebagai target sasaran pada tahap kedua yaitu Pelayan Publik di Kabupaten Bandung.
Pelaksanaan dilakukan secara bertahap sepanjang Maret - April 2021, dengan mempertimbangkan penerapan protokol kesehatan, kemampuan sumberdaya kesehatan, dan target prioritas pelayan publik.
Pagi tadi Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung memberikan vaksinasi Covid-19 bagi Pelayan Publik di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Diskdukcapil) Kabupaten Bandung, di Rumah Sakit Unggul Karsa Medika (RS UKM).
Kadisdukcapil, Drs. Salimin, M Si, menyampaikan, terkait kegiatan tersebut, hari ini tidak dibuka pelayanan tatap muka administrasi kependudukan bagi masyarakat, namun masyarakat bisa mendapatkan pelayanan melalui online.
Sementara itu Direktur RS UKM, dr. Lusiana Darsono, M.Kes., menjelaskan, persiapan sudah sesuai arahan Dinas Kesehatan, sehingga lokasi dan alurnya sudah disiapkan, termasuk bila ada reaksi pasca vaksinasi.
Diharapkan masyarakat dapat mengikuti program vaksin ini agar bersama-sama saling menjaga dan mengakhiri pandemi covid-19.
#vaksinasi #pelayanpublik #protokolkesehatan5M #cegahcovid-19 #rsudotista #dinkes #diskominfobdgkab
Struktur Organisasi Dinas Pangan Dan Perikanan Bandung